√ Ketahui Gejala Luka Bakar yang Harus Segera Ditangani Dokter - Duduk Paling Depan

Ketahui Gejala Luka Bakar yang Harus Segera Ditangani Dokter


freepik/tongpatong

Waktu kecil kita mungkin sering banget dibilangin orang tua untuk jangan dekat-dekat ketika ada yang sedang memasak, membakar sampah, atau menghidupkan lilin saat mati lampi. Karena ketika kulit terkena api, bukan hanya rasa panas yang dirasakan tapi juga perih dan sakit. Selain itu tentu akan menyebabkan luka bakar. 

Luka bakar nggak boleh disepelekan begitu saja. Pengobatannya harus sesuai dengan tingkat keparahan luka bakar tersebut. Apabila tingkat keparahan luka mencapai tingkat 3 atau 4 maka harus segera diperiksakan ke dokter atau dibawa ke rumah sakit. Tujuannya adalah agar Anda mendapatkan penanganan yang tepat dan dapat memperoleh obat luka bakar parah yang sesuai. Dengan demikian, dapat mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan seperti terkena infeksi.

Oleh karena itu, kita harus mengetahui gejala seseorang mengalami luka bakar beserta tingkatan luka bakar apakah termasuk tingkat 1, 2, 3 atau 4. Hal ini sangat penting untuk diperhatikan karena jika pasien tidak segera ditangani oleh dokter dapat menyebabkan luka semakin parah.

Gejala parah luka bakar dan harus ditangani dokter

  1. Seseorang yang terkena sengatan listrik dan nafasnya terhenti, bahkan sampai tidak sadarkan diri akibat denyut jantung lemah
  2. Pasien mengalami luka bakar tingkat 3 atau 4. Gejala yang muncul adalah kulit menjadi kering, aura pucat putih, bisa jadi berwarna hitam akibat hangus dan disertai dengan bengkak.
  3. Pasien yang mengalami luka bakar pada tingkat satu atau dua. Pada kondisi ini, luka bakar telah menutupi kulit dengan diameter lebih dari 5 sampai 7,5 cm.
  4. Luka bakar terdapat pada seperempat bagian tubuh atau lebih. Contohnya adalah pada seluruh lengan atau pun seluruh kaki.  
  5. Pasien merasakan nyeri yang sangat parah dan lebih dari 48 jam.
  6. Luka bakar yang serius dalam hal ini, luka bakar terjadi pada bagian wajah, telinga, mata, tangan, kaki dan sendi. Selain itu, luka bakar yang mengenai alat kelamin juga harus mendapatkan perawatan khusus.
  7. Munculnya infeksi ditandai dengan munculnya rasa sakit yang luar biasa, bengkak, hangat, kemerahan, demam dan lain-lain. Dengan demikian, Anda membutuhkan obat luka bakar paling ampuh untuk mencegah infeksi akibat bakteri, terkena debu atau kotoran dan lain-lain. Contohnya adalah Hemolok.
  8. Penderita luka bakar merupakan anak dibawah 5 tahun, lansia atau orang yang memiliki daya tahan tubuh lemah dan orang yang menderita penyakit kronis. Contohnya adalah penderita kanker, jantung dan diabetes.  


Get notifications from this blog