Duduk Paling Depan: kesehatan
REVIEW SASHA, PASTA GIGI HALAL UNTUK MENCEGAH GIGI BERLUBANG

REVIEW SASHA, PASTA GIGI HALAL UNTUK MENCEGAH GIGI BERLUBANG


Mungkin teman-teman pernah mendengar lagu dangdut dengan lirik seperti ini “lebih baik sakit gigi daripada sakit hati ini ~~”. Jujur saya kurang setuju sama lirik lagu tersebut. Karena saya pernah merasakan sakit gigi dan itu membuat saya merasa, bahwa sakit hati karena cinta belum ada apa-apanya dibanding nyeri yang disebabkan gigi berlubang. 
Pengalaman Pasang dan Lepas Kontrasepsi KB Implan

Pengalaman Pasang dan Lepas Kontrasepsi KB Implan

KB Kontrasepsi Implan

Setelah maju mundur dan berpikir lama, akhirnya pada bulan Maret 2019 saya pasang kontrasepsi Implan. Itu pun kebetulan ada teman sekaligus tetangga yang ngajak. Karena ada temannya, saya jadi lebih berani untuk pasang sepotong besi di lengan. 

Sebenarnya orang-orang sekitar sudah ada yang nanya "kapan anaknya dikasih adek?" atau dido'ain semoga cepat punya anak lagi. Saya sih terima kasih jika ada yang mendo'akan kebaikan. Tapi karena ini saya yang menjalani, jadinya ya saya dan suami yang tahu betul kondisi kami bahwa kami belum siap untuk memiliki anak kedua.

Baca juga : Tambah Anak
Cara Menurunkan Berat Badan

Cara Menurunkan Berat Badan

Cara Menurunkan Berat Badan

Berat badan sepertinya menjadi salah satu hal dikhawatirkan banyak orang terutama kaum hawa seperti saya. Karena berat badan yang berlebihan atau obesitas dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan. 

Masalah kesehatan yang disebabkan karena obesitas antara lain: serangan jantung, hipertensi, diabetes, hingga kanker. Nah, Untuk mencegah berbagai masalah kesehatan yang dapat ditimbulkan, ada beberapa cara menurunkan berat badan yang harus dilakukan. Cara – cara untuk menurunkan berat badan berlebih antara lain: 

1. Kurangi Junkfood


Junkfood memang enak, tapi mengkonsumsi junkfood atau ngemil yang berlebihan dapat menaikkan berat badan secara signifikan dan menimbulkan obesitas. 

Selain itu, junkfood biasanya juga mengandung perisa dan pengawet yang tidak baik bagi kesehatan. Yang lebih penting lagi, hindari junkfood yang mengandung banyak gula. Sebagai gantinya, kita bisa memperbanyak konsumsi buah dan sayur. 

2. Rajin berolahraga


Salah satu cara yang paling ampuh untuk menurunkan berat badan tentu saja dengan berolahraga, rutin berolahraga akan mempercepat proses metabolisme tubuh dan membakar lemak berlebih sehingga berat badan akan berkurang secara perlahan. 

Selain itu, berolahraga juga akan memperkuat otot jantung dan memperkecil resiko terkena penyakit jantung. Jenis olahraga yang cukup efektif dalam membakar kalori adalah jogging.

3. Konsumsi makanan pedas


Mengkonsumsi makanan pedas dalam takaran yang tepat akan meningkatkan metabolisme tubuh dan mempercepat proses pembakaran lemak. Makanan pedas yang paling disarankan tentu saja cabe, cabe memiliki kandungan capsaicinoids yang dapat meningkatkan meabolisme tubuh dan berperan penting dalam menurunkan berat badan. Selain itu, capsaicin juga memiliki manfaa lain seperti meredakan nyeri, mengatasi gatal – gatal pada kulit, meredakan pilek, dan menyehatkan jantung. 

4. Minum air putih


Minum air putih yang cukup dapat membentu proses metabolisme di dalam tubuh, sehingga proses pembakaran lemak akan menjadi lebih maksimal. Selain itu, minum air putih delapan gelas sehari juga akan mencegah tubuh dari dehidrasi. Dengan meningkatkan konsumsi air putih, diharapkan konsumsi minuman kemasan, terutama yang mengandung gula dapat berkurang.

5. Kurangi konsumsi gula 

Terlalu banyak mengkonsumsi gula juga akan membuat jumlah kalori dalam tubuh bertambah, itulah mengapa orang – orang yang gemar mengkonsumsi gula menjadi lebih sulit untuk menurunkan berat badan. Untuk mengatasinya, tentu kita harus mengurangi konsumsi makanan dan minuman yang banyak mengandung gula seperti soda, kopi, sirup, serta makanan – makanan manis.

Selain rajin berolahraga dan mengurangi konsumsi makanan yang memiliki kadar gula tinggi, cara menurunkan berat badan yang cukup ampuh adalah dengan mengkonsumsi makanan yang mengandung banyak vitamin. Beberapa makanan yang dapat membantu menurunkan berat badan antara lain:

1. Kacang almond


Kacang almond merupakan jenis bijian yang sangat cocok dijadikan menu diet. Kacang almond mengandung serat, vitamin, dan mineral yang dapat membantu proses metabolisme tubuh dan mempercepat proses pembakaran lemak. Akan tetapi, tetap disarankan untuk tidak mengkonsumsi kacang almond secara berlebihan. Secara lebih terperinci, kandungan – kandungan gizi dari kacang almond adalah serat, vitamin E, vitamin B2, protein, mangan dan magnesium. 

2. Sayuran hijau

Cara Menurunkan Berat Badan

Sayuran hijau merupakan sumber serat, vitamin, dan mineral yang baik bagi tubuh. Selain itu, konsumsi sayuran dengan takaran yang pas juga akan mempercepat proses metabolisme sehingga lemak dalam tubuh akan lebih cepat terbakar. Sebelum mengolah dan mengkonsumsi sayuran – sayuran hijau tersebut, kita harus mencuci sayuran terlebih dahulu agar sisa – sisa pestisida yang mungkin tertinggal dapat dibersihkan. 


3. Bawang Putih


Sama seperti kebanyakan bahan makanan yang disebutkan dalam daftar, bawang putih merupakan menu diet yang bagus karena kandungan zat – zat alami di dalamnya mamapu mempercepat proses metabolisme tubuh dan pemabakaran lemak. Kandungan – kandugan dalam bawang putih sendiri di antaranya: mangan, vitamin C, selenium, kalsium, selenium, dan serat. 

4. Telur



Telur merupakan salah satu makanan diet yang kaya akan gizi, kandungan gizi dalam sebutir telur antara lain: vitamin A, vitamin B2, vitamin B5, vitamin B6, vitamin B12, asam folat, vitamin D, vitamin E, vitamin K, fosfor, zinc, kalsium, dan selenium. Kandungan nutrisi – nutrisi tersebut dapat meningkatkan proses metabolisme tubuh sehingga lemak juga akan cepat terbakar. Konsumsi satu butir telur rebus setiap hari agar hasilnya lebih maksimal.

5. Wortel


Wortel merupakan sayuran berwarna orange yang memiliki kandungan vitamin A dan serat yang cukup tinggi. Selain itu, ada beberapa nutrisi lain dari wortel seperti vitamin B1, B2, B3, B6, B9, vitamin C, fosfor, magnesium, sodium, zat besi, dan kalium. Selain terkenal akan manfaatnya untuk mata, wortel dengan kandungan nutrisinya juga sangat cocok untuk diet karena kandungan seratnya.

6. Sarang Burung Walet


Sarang walet salah satu bahan makanan yang memiliki kandungan yang cukup unik, Terkenal karena kandungan proteinnya yang tinggi namun tanpa lemak sehingga cocok untuk diet karena dapat memenuhi kebutuhan tubuh. Selain itu kandungan glikoproteinnya dapat membantu menjaga kekebalan tubuh kita.

Dalam beberapa kasus kelebihan berat badan atau obesitas yang cukup parah, cara menurunkan berat badan seperti ini masih biasanya masih belum cukup. Untuk itu, diperlukan bantuan suplemen – suplemen tertentu agar pembakaran lemak bisa maksimal. Beberapa kasus obesitas lainnya bahkan memerlukan penganan khusus dari seorang dokter. Oleh karena itu, kita perlu menjaga berat badan dengan cara – cara tersebut untuk menghindari obesitas. 

Pics by Canva
Melawan Kecemasan Terhadap Wabah Covid-19

Melawan Kecemasan Terhadap Wabah Covid-19

Pic: Canva
Katanya kita nggak boleh panik tapi jangan pula abai dalam menghadapi wabah Covid-19 atau yang lebih sering disebut masyarakat dengan virus corona. Hal paling penting adalah perbanyak wawasan untuk mencegah virus tersebut makin menyebar luas. Salah satu yang harus kita lakukan adalah Social Distancing, seperti yang juga dianjurkan mbak Icha dalam blog parentingnya. 

Saya sendiri setuju banget dengan pernyataan tersebut dan menanamkan dalam pikiran saya untuk jangan panik, tapi jangan pula abai. Sayangnya pada prakteknya tetap saja saya mengalami kecemasan berlebih. Terutama saat di daerah saya sudah ada 1 kasus positif covid-19, serta belasan PDP dan ratusan ODP. 
Beberapa Hal Penting yang Harus Diketahui Terkait Virus Corona

Beberapa Hal Penting yang Harus Diketahui Terkait Virus Corona


Sejak akhir Desember 2019 sampai awal Januari 2020 kita dihebohkan dengan pemberitaan munculnya virus baru yang berasal dari Wuhan, Cina. Kemudian diketahui Virus itu bernama Corona. Bahayanya virus ini, penyebarannya cepat sekali. Kalau nggak segera ditangani dengan baik, penderita bisa meninggal. 
Flu Tak Kunjung Sembuh, Sudah Coba Cara Ini?

Flu Tak Kunjung Sembuh, Sudah Coba Cara Ini?



Bagi orang yang banyak beraktivitas hingga kurang memperhatikan asupan makanan serta waktu istirahatnya, lebih rentan terkena penyakit akibat virus. Hal ini disebabkan pada tubuh yang kelelahan akan memiliki kekebalan tubuh rendah sehingga virus lebih mudah masuk dan menimbulkan penyakit. 
5 Khasiat Teh Hijau yang Bermanfaat untuk Tubuh dan Wajah

5 Khasiat Teh Hijau yang Bermanfaat untuk Tubuh dan Wajah

khasiat teh hijau

Sebagai orang yang bermasalah dengan jerawat dari dulu, saya sering banget dapat rekomendasi tentang khasiat teh hijau yang bagus banget untuk kulit berjerawat. Setelah saya cari tahu, ternyata teh hijau banyak mengandung polifenol yang disebut katekin. Katekin sendiri adalah antioksidan dan juga anti peradangan.

Nah selain bermanfaat untuk kulit berjerawat, ada lagi beberapa khasiat teh hijau yang wajib kita ketahui. Yuk, simak di bawah ini.
Tak Bisa Beraktivitas Saat Haid? Ini Cara Mengatasinya!

Tak Bisa Beraktivitas Saat Haid? Ini Cara Mengatasinya!

cara mengatasi nyeri haid
image source : freepik/tutatama


Haid merupakan fase yang wajar dilalui setelah seorang wanita menjadi dewasa. Peristiwa haid ditandai dengan keluarnya darah akibat meluruhnya dinding uterus. Masing-masing wanita memiliki kondisi yang berbeda saat haid. Beberapa diantaranya mengalami nyeri yang cukup hebat saat haid terutama di hari-hari pertama. 
Tertusuk Paku Berkarat, Awas Terkena Tetanus! Segera Lakukan Pertolongan Pertama Ini Sebelum Terlambat

Tertusuk Paku Berkarat, Awas Terkena Tetanus! Segera Lakukan Pertolongan Pertama Ini Sebelum Terlambat

tertusuk paku berkarat tetanus
source : health.clevelandclinic.org

Waktu kecil saya sering banget main di tanah tanpa sendal. Rasanya lebih menyenangkan jika kaki bisa langsung menyentuh tanah dan rumput. Tapi gara-gara nggak pakai sendal dan terlalu asik bermain, kaki saya sampai tertusuk paku berkarat. 

Sewaktu tertusuk saya merasa sakit sedikit dan mencabut sendiri pakunya. Saya baru nangis kencang ketika lihat darahnya yang bercucuran. Langsung heboh deh keluarga dan tetangga menggotong saya ke dalam rumah.

Setelah luka saya dibersihkan, orang tua saya mengajak ke dokter. Kemudian diberi obat dan antibiotik. Alhamdulillah nggak terjadi hal yang ditakutkan, dan lukanya cepat kering tanpa bekas.



Tertusuk paku atau benda-benda logam berkarat ternyata bisa menimbulkan resiko tetanus yang sangat berbahaya dan bahkan bisa berujung kematian. Namun sebagian besar orang masih saja menyepelekan luka terbuka dan tak segera melakukan perawatan yang tepat. Padahal dengan penanganan yang tepat, resiko kematian akibat tetanus bisa saja dihindari.

Apa Itu Tetanus?

Tetanus adalah sebuah kondisi kerusakan sistem syaraf yang disebabkan oleh racun dari bakteri Clostridium tetani. Ternyata bakteri ini tidak hanya hidup di paku atau besi berkarat lainnya, namun juga bisa hidup di tanah. Selain itu, bakteri ini juga bisa bertahan hidup pada debu dan kotoran hewan.

Racun yang disebarkan oleh bakteri ini sangat ganas karena bisa menyerang syaraf tulang belakang hingga otak melalui luka yang terbuka. Orang yang kecelakaan bahkan juga bisa mengalami tetanus jika lukanya tak segera dibersihkan dengan benar. Selain itu,orang-orang yang memiliki luka terbuka kemudian bersentuhan langsung dengan tanah atau kotoran hewan juga rentan terkena tetanus.

Pertolongan Pertama pada Tetanus

Jika nggak sengaja tertusuk paku atau benda-benda berkarat lainnya, teman-teman harus segera melakukan pertolongan pertama agar bakteri tetanus tidak menyebar dalam tubuh. Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:

1. Upayakan bagian tubuh yang tertusuk agar berada lebih tinggi dari posisi jantung agar tak terjadi pendarahan yang parah.
2. Cabut paku dengan perlahan dan hati-hati. Anda bisa menggunakan kasa steril atau kain bersih untuk mencabut pakunya.
3. Setelah paku tercabut segera tekan luka dengan kasa steril atau kain bersih agar pendarahan berhenti.
4. Setelah darah berhenti mengalir, cuci luka dengan air bersih (air suling atau air mengalir) selama 15 menit sampai kotoran yang menempel pada luka hilang.
5. Setelah luka dibersihkan kemudian keringkan dengan kain steril. Kemudian berikan antiseptik yang bisa juga menjadi obat untukmempercepat penyembuhan luka. Cairan antiseptik ini bisa menghambat pertumbuhan bakteri dan mikroorganisme penyebab tetanus.
6. Mengkonsumsi obat antibiotik untuk memerangi perkembangan bakteri tetanus.
7. Setelah luka diobati dengan antiseptik, kemudian perbanlah luka dengan kasa steril agar luka tetap bersih dan tidak infeksi. Kain kasa harus rutin Anda ganti setiap hari.
 
source : freepik
Jika merasa kurang yakin setelah melakukan pertolongan pertama, teman-teman bisa segera menuju ke rumah sakit/klinik untuk mendapatkan suntikan tetanus. 


Nah, teman-teman ada pengalaman tertusuk paku juga nggak? ceritakan di kolom komentar ya.

Startup Dini.id hadir untuk membantu Orang Tua Menangani Speech Delay Anak

Startup Dini.id hadir untuk membantu Orang Tua Menangani Speech Delay Anak



Masih ingat nggak beberapa hari yang lalu saya menulis tentang cara stimulasi anak bicara di blog ini? Karena memang di sekitar saya masih ada orang tua yang  menganggap sepele masalah keterlambatan berbicara pada anak usia dini. Beberapa ada yang percaya mitos bahwa perkembangan berbicara anak bisa saja terlambat karena perkembangan di bidang lain lebih cepat.

Tidak bermaksud menghakimi, namun kemudian ada pembaca bertanya lebih jauh tentang keterlambatan bicara pada anak. Kebetulan saya ada artikel hasil wawancara Dini.id bersama Psikiater Konsultan Anak & Remaja, dr. Anggia Hapsari, SpKJ (K).