Duduk Paling Depan
5 Tips Membeli Motor Bekas

5 Tips Membeli Motor Bekas

Motor bekas

Sebelum punya anak, saya kemana-mana diantar suami. Padahal saya bisa mengendarai motor.  Tapi namanya juga cinta katanya sih "kemana adek mau bakalan abang antar”. Namun semenjak punya anak,  tentu kami bergantian menjaganya jadi mau nggak mau saya harus pergi sendiri.  Di daerah saya belum ada transportasi online.  Di rumah adanya motor kopling suami,  sedangkan saya bisanya pakai motor yang biasa.  Makanya saya kepikiran untuk beli motor bekas.  Karena saya tinggal di salah satu kabupaten di Jambi,  makanya saya  coba browsing  dengan kata kunci kredit motor bekas Jambi
Pengalaman Menyembuhkan Jerawat Menahun

Pengalaman Menyembuhkan Jerawat Menahun



Nggak sengaja buka laptop dan menemukan foto saya beberapa tahun lalu yang penuh dengan jerawat. Melihat foto itu bikin saya meringis. Tapi syukurlah masa-masa itu sudah berlalu. Saya putuskan untuk membagikan bagaimana awalnya saya bisa sampai jerawatan sepenuh muka begitu dan Alhamdulillah sekarang sudah sembuh, walaupun masih ada bekasnya.
Balada Celana Kulot dan Wacana Senam

Balada Celana Kulot dan Wacana Senam


 
source : wholesaleairtrack
Kebanyakan dari wanita inginnya selalu tampil langsing, bukan Cuma biar sekedar mendapat pujian tapi lebih kepada badan yang terasa sehat sehingga bisa melakukan aktifitas dengan lancar. Termasuk saya sendiri yang badannya naik 20kg ketika hamil, dan sekarang masih sisa 10kg lagi, hiks.
Lebih Hijau Belum Tentu Lebih Baik

Lebih Hijau Belum Tentu Lebih Baik


Kita pasti sudah sering mendengar ungkapan “rumput tetangga selalu lebih hijau daripada rumput di halaman sendiri”. Ungkapan tersebut berarti apa yang orang lain punya selalu kelihatan lebih hebat, lebih bagus, lebih kece, dan lebih segalanya dari apa yang kita punya. Padahal belum tentu lebih baik.
 
Berhubung postingan ini akan collab dengan salah satu Parenting Blogger Indonesia, yaitu mbak Yenni Sovia, maka kali ini saya ingin membahasnya dari sudut pandang sebagai seorang istri dan ibu.